Mengenal Lebih Jauh tentang Rekam Medis Eletronik (RME)

Secara sederhana, RME atau Rekam Medis Elektronik sebenarnya adalah rekam medis. RME adalah versi digital dari semua informasi yang biasanya Anda temukan dalam lembaran rekam medis. Informasi-informasi tersebut antara lain adalah riwayat medis, diagnosis, obat-obatan yang digunakan, riwayat alergi, hasil lab, catatan dokter dan lain sebagainya.

Apa yang Dimaksud dengan Rekam Medis Eletronik (RME)?

EMR merupakan rekam medis online dari data medis dan klinis standar yang dimiliki oleh penyedia layanan kesehatan. Sebagian besar data-data yang ada di dalamnya digunakan untuk memudahkan proses diagnosis dan perawatan pasien.

Diagnosis yang komprehensif dan akurat mengenai riwayat medis pasien yang terdapat dalam Electronic Medical Record membantu penyedia layanan memperoleh informasi terkait tes, diagnosis dan perawatan yang pernah diterima pasien. Dengan begitu, proses perawatan di seluruh klinik yang terhubung dengan EMR tersebut akan jadi lebih mudah.

Sejak Kapan Rekam Medis Eletronik (RME) Mulai Digunakan?

Rekam medis memiliki sejarah yang sangat panjang, tepatnya telah mengalami evolusi selama 4.000 tahun. Bentuknya pun terus berubah sejak pertama kali digunakan hingga saat ini. Rekam medis tertua ditemukan pada masa Hippocrates, tepatnya abad ke-5 sebelum Masehi. Sementara rekam medis formal mulai diajarkan di rumah sakit-rumah sakit di Eropa sejak abad ke-19.

Rekam medis modern dikembangkan pada abad ke-20. Data yang dimuat dalam rekam medis mencakup data klinis diatur dalam format standar dan disimpan jika dibutuhkan kembali sewaktu-waktu. Sayangnya, cara seperti ini memiliki sejumlah kendala. Kurangnya standarisasi oleh semua dokter dan fasilitas kesehatan, rekam medis konvensional juga sulit dicari dan berisiko hilang.

Rekam Medis Eletronik (RME) sendiri pertama kali dikembangkan tahun 1972 oleh Institut Regenstrief di Amerika Serikat dan disambut sebagai kemajuan besar dalam industri kesehatan dunia. Penggunaan semakin meluas ketika Barack Obama melalui American Recovery and Reinvestment Act 2009 memberikan insentif pada pusat kesehatan yang menggunakan EMR.

Saat ini berbagai jenis Rekam Medis Eletronik (RME) dikembangkan di berbagai belahan dunia. Di Indonesia, PT. Periksa Solusi Indonesia menghadirkan Periksa.id sebagai all-in-one healthcare platform. Menyediakan Sistem Informasi Manajemen berbasis cloud untuk faskes, transformasikan rekam medis faskes  Anda dengan RME yang lebih canggih dan terintegrasi.

Scroll to Top