
Mengelola klinik ibarat mengendalikan berbagai mesin yang harus berfungsi dengan baik secara bersamaan, mulai dari pelayanan medis, pengobatan, hingga administrasi. Namun, ada satu elemen penting yang sering terabaikan, yaitu pengelolaan keuangan. Meskipun pelayanan faskes sudah optimal, tanpa pencatatan keuangan yang rapi dan terorganisir, faskes tetap berisiko merugi dan kesulitan untuk berkembang. Setiap hari, ada berbagai transaksi yang perlu dicatat, mulai dari pemasukan dan pengeluaran hingga laporan pajak. Jika semua ini masih dilakukan secara manual, risiko kesalahan semakin besar, dan itu bisa berdampak besar. Jadi, kenali tanda-tanda bahwa sistem keuangan faskes sudah saatnya di-upgrade!
- Pencatatan ganda dan data tersebar
Jika masih menggunakan beberapa aplikasi untuk transaksi, pembukuan, dan laporan, ini bisa menjadi sumber kekacauan. Data yang tersebar di berbagai platform membuat data perlu diinput lebih dari sekali, yang tidak hanya membuang waktu tetapi juga rawan kesalahan. Akibatnya, laporan keuangan akhir bulan bisa tidak akurat, yang berisiko pada kesalahan pelaporan pajak atau evaluasi keuangan.
- Sulit lacak arus kas
Tanpa sistem terintegrasi, melacak arus kas menjadi tugas yang sulit. Pembayaran pasien, pengeluaran, dan biaya operasional sering kali tercatat tidak rapi. Ini membuat kesulitan untuk mengetahui berapa keuntungan bersih, atau bahkan tidak sadar jika faskes sedang mengalami kerugian. Keputusan bisnis pun hanya berdasarkan perasaan, bukan data yang jelas.
- Laporan keuangan lambat dan tidak akurat
Menyusun laporan bulanan atau pajak secara manual memakan waktu dan tenaga. Menggabungkan data dari berbagai sumber dan menginput ulang bisa menyebabkan kelambatan, apalagi saat audit mendadak. Laporan yang tidak akurat juga bisa menghalangi kesempatan kerjasama atau menghambat strategi keuangan yang tepat.
- Tidak bisa prediksi kebutuhan finansial
Tanpa sistem yang bisa menyimpan dan menganalisis data transaksi, sulit untuk memprediksi kebutuhan modal atau pengeluaran. Faskes bisa kehabisan dana atau menumpuk stok yang tidak diperlukan, karena pengelolaan keuangan lebih bersifat reaktif daripada proaktif.
Saatnya berhenti terjebak dalam masalah yang sama dan mulailah beralihlah ke satu dashboard keuangan yang terintegrasi dan menyeluruh. Modul Keuangan dari Periksa.id bisa menjadi solusi untuk Klinik, dengan sistem yang sudah dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan Klinik, agar bisa:
- Kolaborasi nakes lebih lancar dengan akses data bersama
Dengan sistem yang terintegrasi, seluruh tenaga kesehatan bisa mengakses data keuangan secara bersamaan. Ini memungkinkan kolaborasi yang lebih efisien, memudahkan setiap tenaga kesehatan untuk mengakses informasi terbaru, serta memastikan koordinasi yang lebih baik dalam mengelola keuangan faskes.
- Melacak pemasukan dan pengeluaran dengan jelas
Kini, semua pemasukan dan pengeluaran bisa dipantau dalam satu dashboard yang mudah dipahami. Tidak perlu lagi berpindah aplikasi atau spreadsheet, semua data tersaji jelas dan dapat diakses kapan saja, menjadikan pengelolaan keuangan lebih efisien.
- Membuat laporan keuangan dalam sekali klik
Dengan fitur ini, laporan keuangan bulanan atau tahunan dapat dibuat hanya dalam sekali klik. Pilih periode waktu yang diinginkan, dan sistem akan secara otomatis menyusun laporan yang akurat, siap untuk evaluasi atau pelaporan pajak. Tanpa harus lagi menghabiskan waktu untuk membuat laporan secara manual.
- Menghindari pencatatan ganda dan salah input
Sistem terintegrasi dan otomatis mengurangi risiko pencatatan ganda dan kesalahan input. Semua data tercatat dengan akurat dan sinkron, meminimalkan kesalahan manusia yang sering terjadi saat menggunakan sistem manual atau aplikasi yang tidak terhubung. Keuangan faskes pun lebih terpercaya dan mudah dipertanggungjawabkan serta lebih transparan.
Di dunia bisnis kesehatan yang terus berkembang, pengelolaan keuangan yang efektif menjadi pondasi utama untuk kesuksesan jangka panjang. Mengandalkan sistem manual hanya akan mempersulit, memperbesar risiko kesalahan, dan menguras energi. Dengan Periksa.id, semua urusan keuangan menjadi lebih mudah, cepat, dan transparan. Jangan biarkan masalah keuangan menghambat kelancaran operasional Klinik-mu. Saatnya beralih ke sistem yang membuat pengelolaan keuangan lebih terkontrol, aman, dan efisien. Dalam satu dashboard, semuanya terkendali!